Rapat Koordinasi Aparatur Gampong Ateuk Pahlawan

Banda Aceh- Selasa, 7 Juli 2020, Camat Baiturrahman, Muhammad Rizal,S.STP menghadiri Rapat Koordinasi Aparatur Gampong Ateuk Pahlawan yang bertempat di Aula Kantor Keuchik Ateuk Pahlawan

Dalam Rapat tersebut dibahas tentang permasalahan yang ada di Gampong Ateuk Pahlawan.  Camat mengarahkan kepada aparatur gampong untuk terus berusaha menyelesaikan masalah yang ada di gampong. “Contohnya ada masalah-antar warga yang masih bisa diselesaikan oleh para dusun/ulee jurong tolong diselesaikan sama-sama dan arif, kalau pun tidak bisa diselesaikan di tingkat dusun, tolong diselesaikan di tingkat gampong dan dilibatkan seluruh aparatur gampong yang ada, TPG, Tuha Peut, dll. Karena salah satu fungsi dan tugas pokok aparatur gampong adalah melaksanakan pembinaan untuk mewujudkan ketenteraman dan ketertiban masyarakat Gampong, termasuk menyelesaikan permasalahan kemasyarakatan yang ada di gampong, kecuali memang permasalahan itu tidak bisa diselesaikan di tingkat gampong, baru di coba di koordinasikan di kecamatan.”

Dalam pertemuan tersebut turut hadir seluruh aparatur gampong Ateuk Pahlawan, Camat Baiturrahman, Perwakilan Kapolsek, Babinsa, Babimkamtibmas,TPG, dan Ulee Jurong.