Camat Baiturrahman Herri dalam hal ini mengajak seluruh pegawainya untuk mengikuti tes kesehatan secara berkala.
“Kegiatan cek kesehatan ini sering dilakukan dan harus selalu kita cek agar kita tahu kondisi tubuh kita,” kata Herri.
Herri juga menyebutkan, dengan kondisi tubuh yang sehat maka pekerjaan juga akan lebih mudah dikerjakan.
“Jika tubuh kita sehat, darah normal, kolesterol terjaga maka kita akan bisa melakukan kerja dengan baik. Ditambah dengan pikiran yang sehat serta selalu menjaga pola makan dan olahraga menjadi kunci,” paparnya.
Dalam tes kesehatan tersebut pihak puskemas akan mengecek tensi darah, gula darah dan indeks masa tubuh. (Hz)
‘https://diskominfo.bandaacehkota.go.id/