Banda Aceh – Wali Kota Banda Aceh Aminullah Usman menerima penghargaan Sahabat PWI atas kedekatannya dengan berbagai insan pers, serta keterbukaan informasi. Plakat penghargaan diserahkan langsung Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Aceh, Tarmilin Usman.
Penghargaan ini diserahkan pada malam puncak puncak peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2021 Tingkat Provinsi Aceh di Meuligoe Gubernur Aceh pada Senin, 8 Februari 2021.
Kegiatan yang diawali makan malam bersama itu turut dihadiri Pejabat Forkopimda Aceh, anggota DPR RI Nasir Jamil dan sejumlah pejabat lain dari berbagai instansi.
Pada malam puncak HPN tingkat Aceh ini, juga diserahkan Anugerah PWI kepada pejabat provinsi, beberapa kepala daerah lainnya dan kepala perbankan.
Aminullah dalam ini pun menyampaikan terima kasih atas penganugrahan dirinya tersebut.
Sementara itu, penerima penghargaan dari PWI Aceh dalam perayaan HPN tahun 2021, yaitu:
1. Kategori Prestasi (PWI Aceh Utara, Aceh Tamiang, Kota Sabang, Kota Subulussalam, Aceh Tenggara Tenggara, dan Bustamam Ali).
2. Kategori Sahabat PWI (T. Nur Mahdi, pembina olahraga yang aktif, Direktur Utama Bank Aceh Syariah, Haizir Sulaiman, Ketua Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) Aceh, Makmur Budiman, Wali Kota Banda Aceh, Aminullah Usman, Wali Kota Sabang, Nazaruddin dibawakilkan oleh wakilnya, Suradji Junus, Bupati Aceh Barat, Ramli, Bupati Abdya, Akmal, Bupati Aceh Jaya, T Irfan TB, Bupati Gayo Lues, Muhammad Amru, dan Ulama Inspiratif, Tgk. H. Muhammad Yusuf A. Wahab).
3. Kategori Sahabat PWI (Anggota DPR RI, HM. Salim Fakhry dan Nasir Jamil, Pangdam Iskandar Muda, Achmad Marzuki, diwakilkan oleh Kapendam IM, Kolonel Arh Sudrajat, Kapolda Aceh, Irjen Pol Wahyu Widada, diwakilkan oleh Kabid Humas, Kombes Pol Winardy, Kepala Kejaksaan Tinggi Aceh, diwakilkan As Intel, Ketua DPRA, Dahlan Jamaluddin, Tokoh Pers, Samsul Kahar, Gubernur Aceh, diwakilkan oleh Sekda Aceh, Taqwallah, keluarga Ibrahin Hasan, diwakilkan kepada Mirza Hasan). (Riz)
sumber : https://bandaacehkota.go.id/berita/27843/wali-kota-banda-aceh-dinobatkan-sebagai-sahabat-pwi.html